Lampung Tengah||mediakritis.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Tengah, I Komang Koheri, S.E., M.Sos, secara resmi membuka Kejuaraan Pencak Silat PSHT Cup ke-VII Tahun 2026 Ranting Seputih Mataram, Cabang Lampung Tengah , yang digelar pada Sabtu (17/01/2026).
Kegiatan pembukaan kejuaraan tersebut turut dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Lampung Tengah, Dr. Candra Puasati, S.Pd., M.Pd, Plt. Ketua IPSI Lampung Tengah Agus Triono, Camat Seputih Mataram Fran Daromes Alida, S.E., Ketua Dewan Cabang PSHT Lampung Tengah Sudarmadi, S.H., serta Ketua Cabang PSHT Lampung Tengah Bambang Lestari, S.T.. Hadir pula para kepala kampung se-Kecamatan Seputih Mataram, dewan juri, para atlet, serta tamu undangan lainnya.
Dalam laporannya, Ketua Pelaksana Kegiatan, Mohamad Salim, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Plt. Bupati Lampung Tengah yang telah berkenan hadir sekaligus membuka secara langsung kejuaraan tersebut. Ia juga mengapresiasi dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah terhadap terselenggaranya PSHT Cup ke-VII tahun 2026.
“Kami keluarga besar PSHT Ranting Seputih Mataram mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah, khususnya kepada Plt. Bupati Lampung Tengah, atas dukungan dan perhatian yang diberikan sehingga kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik,” ujar Mohamad Salim.
Sementara itu, Plt. Ketua IPSI Lampung Tengah, Agus Triono, menjelaskan bahwa saat ini jabatan Ketua IPSI Lampung Tengah masih dalam keadaan kosong, sehingga dirinya ditunjuk sebagai pelaksana tugas. Ia berharap ke depan IPSI dan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah dapat terus menjalin sinergi dan kolaborasi demi kemajuan olahraga pencak silat.
“Kami berharap dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah agar pencak silat dapat terus berkembang dan mampu mengharumkan nama daerah, baik di tingkat provinsi maupun nasional,” ungkapnya.
Dalam sambutannya, Plt. Bupati Lampung Tengah I Komang Koheri menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang selama ini konsisten berperan aktif di tengah masyarakat, khususnya dalam pembinaan generasi muda.
Menurutnya, pencak silat tidak hanya berorientasi pada prestasi olahraga semata, tetapi juga memiliki peran penting dalam membentuk karakter generasi muda yang berakhlak mulia, disiplin, bertanggung jawab, serta menjunjung tinggi nilai-nilai persaudaraan dan kebangsaan.
“Melalui kejuaraan ini, saya berharap akan lahir atlet-atlet pencak silat berprestasi yang mampu membawa nama baik Kabupaten Lampung Tengah, baik di ajang kejuaraan daerah, provinsi, hingga nasional,” tutur I Komang Koheri.
Kejuaraan PSHT Cup ke-VII ini diharapkan menjadi ajang silaturahmi antar pesilat sekaligus wadah pembinaan atlet muda berbakat guna mendukung kemajuan olahraga pencak silat di Kabupaten Lampung Tengah.(Red)






















